(DV~015) "TUAN DAN HAMBA"

Bacaan Alkitab: Kolose 3:22 - 4:1

Ayat Mas: "Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia" ( Kol. 3:23).

(3:22) Hai hamba-hamba, taatilah tuanmu yang di dunia ini dalam segala hal, jangan hanya di hadapan mereka saja untuk menyenangkan mereka, melainkan dengan tulus hati karena takut akan Tuhan. (3:23) Apa pun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia. (3:24) Kamu tahu, bahwa dari Tuhanlah kamu akan menerima bagian yang ditentukan bagimu sebagai upah. Kristus adalah tuan dan kamu hamba-Nya. (3:25) Barangsiapa berbuat kesalahan, ia akan menanggung kesalahannya itu, karena Tuhan tidak memandang orang. (4:1) Hai tuan-tuan, berlakulah adil dan jujur terhadap hambamu; ingatlah, kamu juga mempunyai tuan di sorga.

 
 
Setelah menguraikan tanggung jawab dan ketaatan masing-masing anggota keluarga, suami, istri, anak-anak dan orang tua dengan anak-anak (Kol. 3:18-21), Rasul Paulus melanjutkan dengan tugas dan tanggung jawab antara TUAN DAN HAMBA (Kol. 3:22- 4:1).

Tuan dan hamba dipandang sebagai kaum terhormat dan kaum budak. Sebenarnya baik tuan maupun hamba sama-sama saling membutuhkan. Karena sama-sama saling membutuhkan, baik tuan maupun seharusnya mereka sama-sama bertanggung jawab. Tuan bertanggung jawab terhadap kesejahteraan hamba, dan hamba bertanggungjawab terhadap tugasnya. 

1. Tanggung jawab seorang hamba (3: 22-23). (a). Taat kepada tuannya sama seperti ia taat kepada TUHAN (3:22). (b). Bekerja dengan kesungguhan dan ketulusan hati seperti melakukannya untuk TUHAN (3: 23; bdk. Kol. 3:17).

2. Tanggung jawab seorang tuan (4:1). Berlaku adil dan jujur terhadap hamba, karena TUHAN adalah tuan di atas segala tuan. lakukan segala sesuatu seperti melakukannya untuk TUHAN (3:23).

Baik hamba maupun tuan, sama-sama memiliki kebutuhan untuk dihargai dan menghargai, dihormati dan menghormati. Tidak ada seorang bisa hidup tanpa tuan atau hamba, sama seperti kita tidak bisa hidup tanpa Kristus sebagai tuan atas hidup kita (3:24). Baik tuan maupun hamba, sama-sama akan menerima bagiannya dari Kristus sebagai tuan di atas segala tuan. Karena itu lakukan segala sesuatu seperti untuk TUHAN dan bukan seperti untuk manusia (3:23). Setiap kesalahan yang kita lakukan, selalu ada konsekuensinya, karena TUHAN tidak memandang orang (3:25).

Mari layani sesama kita seperti kita melayani TUHAN, mari lakukan terbaik untuk sesama kita seperti kita melakukannya untuk TUHAN, maka TUHAN akan membalas semua perbuatan kita dengan segala keadilannya. TUHAN memberkati.


Renungan Via BBM, silahkan invite PIN: 2600cd25 dan via WhatsApp: +6285737008111.

Amourously Of Christ:
KeTUT MARDIASA

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih atas kunjungan dan dukungan anda. TUHAN Yesus memberkati. Semua Artikel dan Renungan yang ada di blog ini, boleh disalin/ dicopy tanpa ijin. Berikan Komentar dengan sopan dan dukung terus untuk kemuliaan nama TUHAN Yesus Juruselamat kita. Salam Dalam Kasih Kristus.

Contact Form

Name

Email *

Message *