(DV~013) "DIPANGGIL UNTUK BERSATU"

Bacaan Alkitab: Kolose 3:15-17

 
Ayat Mas: "Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah" (ay. 15)

(15) Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah. (16) Hendaklah perkataan Kristus diam dengan segala kekayaannya di antara kamu, sehingga kamu dengan segala hikmat mengajar dan menegur seorang akan yang lain dan sambil menyanyikan mazmur, dan puji-pujian dan nyanyian rohani, kamu mengucap syukur kepada Allah di dalam hatimu. (17) Dan segala sesuatu yang kamu lakukan dengan perkataan atau perbuatan, lakukanlah semuanya itu dalam nama Tuhan Yesus, sambil mengucap syukur oleh Dia kepada Allah, Bapa kita. (Kolose 3:15-17)
 
 Kita dipanggil untuk bersatu, bersatu di dalam satu tubuh, yaitu tubuh Kristus. Hal ini menuntut kita untuk mininggalkan dan membuang segala bentuk kejahatan yang akan menghancurkan kesatuan yang bangun kita (Ef. 4:31). Menjadikan perbedaan sebagai sarana untuk saling melengkapi, mengisi dan membangun (Kol. 3:11). 

Perbedaan akan menjadi sebuah keindahan dan kelemahan akan menjadi kekuatan baru, ketika kita memenuhi panggilan untuk hidup bersatu dan memeliharanya. Ini sebuah tanggung jawab baru sebagai anggota-anggota tubuh Kristus, maka kita harus:

1. Menjadi Pelopor Perdamaian (ay. 15). Mensuplay dan mendistribusikan damai sejahtera yang lahir dari hati nurani yang tulus kepada masing-masing anggota.

2. Memiliki pengertian dan pengetahuan yang benar tentang firman TUHAN untuk saling mengajar, menegor dan saling menasehati dengan segala hikmat dengan sesama anggota (ay. 16).

3. Landasi setiap tindakan dan perkataan atas dasar takut akan TUHAN. Lakukan semuanya sebagai ibadah untuk membangun masing-masing anggota (ay. 17; bdk. Kol. 3:23).

Kita dipanggil untuk bersatu, bersatu dalam satu tubuh, yaitu tubuh Kristus. Itulah kekuatan kita sebagai umat TUHAN. Mari menjadi duta perdamaian bagi sesama kita, karena kita adalah anak-anak Allah (Mat. 5:9). Jadikan firman Allah sebagai dasar untuk mengajar dan saling menasehati dan lakukan segala sesuatu sebagai ibadah kepada TUHAN untuk membangun sesama anggota. TUHAN memberkati.

Download aplikasi renungan untuk BlackBerry melalui URL ini: http://appworld.blackberry.com/webstore/content/34773916 (Christian Devotionals). (Mohon bantu add review dan bantu share). Renungan Via BBM, silahkan invite PIN: 2600cd25 dan via WhatsApp: +6285737008111.

Amourously Of Christ:
KeTUT MARDIASA

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih atas kunjungan dan dukungan anda. TUHAN Yesus memberkati. Semua Artikel dan Renungan yang ada di blog ini, boleh disalin/ dicopy tanpa ijin. Berikan Komentar dengan sopan dan dukung terus untuk kemuliaan nama TUHAN Yesus Juruselamat kita. Salam Dalam Kasih Kristus.

Contact Form

Name

Email *

Message *