(DV~008) "MENGENAL RAHASIA ALLAH"

Bacaan Alkitab: Kolole 2:1-5

2:1 Karena aku mau, supaya kamu tahu, betapa beratnya perjuangan yang kulakukan untuk kamu, dan untuk mereka yang di Laodikia dan untuk semuanya, yang belum mengenal aku pribadi,
 
2:2 supaya hati mereka terhibur dan mereka bersatu dalam kasih, sehingga mereka memperoleh segala kekayaan dan keyakinan pengertian, dan mengenal rahasia Allah, yaitu Kristus,
 
2:3 sebab di dalam Dialah tersembunyi segala harta hikmat dan pengetahuan.
 
2:4 Hal ini kukatakan, supaya jangan ada yang memperdayakan kamu dengan kata-kata yang indah.
 
2:5 Sebab meskipun aku sendiri tidak ada di antara kamu, tetapi dalam roh aku bersama-sama dengan kamu dan aku melihat dengan sukacita tertib hidupmu dan keteguhan imanmu dalam Kristus.
 
 Yang menjadi objek pemberitaan Rasul Paulus adalah Kristus yang dipandang sebagai rahasia yang harus diketahui oleh setiap orang yang percaya kepada-Nya. Di dalam Dia tersembunyi segala harta, hikmat dan pengetahuan (ay. 3). Oleh karena itu, objek pengenalan kita juga harus terarah dan tertuju kepada Kristus. Inilah yang dimaksudkan dalam Kolose 1:26-27 sebagai rahasia yang tersembunyi dari abad ke abad dan dari turunan ke turunan. Dan ini jugalah yang menjadi inti pemberitaan Paulus sebagai dasar untuk menjagar dan menasehati serta memimpin tiap-tiap orang kepada kesempunaan di dalam Kristus, dengan segala usaha dan perjuangan (Kol. 1:28-29).

Sekarang kita memiliki tanggung jawab untuk mengenal Kristus yang disebut sebagai "Rahasia Allah" (ay.2) dengan sempurna, untuk memperoleh kekayanaan, hikmat dan pengetahuan yang tersembunyi di dalam Dia (ay. 3).

Rasul Paulus menjelaskan, mengenal rahasia Allah hanya dimungkinkan jika:

1. Kita Bersatu dalam Kasih. "... Supaya hati mereka terhibur dan mereka BERSATU DALAM KASIH..." (Ay. 2). KASIH yang memungkinkan kita untuk memperoleh kekayaan, keyakinan dan pengertian yang benar untuk MENGENAL RAHASIA ALLAH, supaya tidak mudah diprovokasi dan diperdayaan dengan kata-kata yang indah namun kosong (ay. 4).

2. Hidup dengan Tertib dan memiliki keteguhan iman (ay. 5). Hidup tertib bukan saja saat ada pengawasan, tetapi dibangun atas dasar keyakinan dan iman yang teguh di dalam Kristus. Inilah yang diharapkan oleh Rasul Paulus seperti yang tersurat dalam ayat 5. 

Tanpa kasih yang memungkinkan kita memperoleh kekayaan, keyakinan dan pengetahuan, tanpa kehidupan yang tertib dan teratur serta memiliki keteguhan hati untuk percaya kepada Kristus, kita tidak akan pernah mengerti rahasia Allah yang tersembunyi yang dinyatakan dalam Kristus bagi hidup kita.
Betapa kayanya iman kita, jika kita mengenal Dia dengan sempurna. Memiliki Kristus, memiliki segalanya. TUHAN memberkati kita dengan kelimpahan kekayaan, hikmat dan pengertian-Nya.

Download aplikasi renungan untuk BlackBerry melalui URL ini: http://appworld.blackberry.com/webstore/content/34773916 (Christian Devotionals). (Mhon bantu add review dan bantu share).
Via BBM, silahkan invite: 2600cd25 dan WhatsApp: +6285737008111. TUHAN memberkati.

Amourously Of Christ:
KeTUT MARDIASA

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih atas kunjungan dan dukungan anda. TUHAN Yesus memberkati. Semua Artikel dan Renungan yang ada di blog ini, boleh disalin/ dicopy tanpa ijin. Berikan Komentar dengan sopan dan dukung terus untuk kemuliaan nama TUHAN Yesus Juruselamat kita. Salam Dalam Kasih Kristus.

Contact Form

Name

Email *

Message *