(DV~005) "HIKMAT DAN PENEGERTIAN YANG BENAR UNTUK MENGETAHUI KEHENDAK ALLAH DENGAN SEMPURNA"

Bacaan Alkitab: Kolose 1:9-14

 1:9 Sebab itu sejak waktu kami mendengarnya, kami tiada berhenti-henti berdoa untuk kamu. Kami meminta, supaya kamu menerima segala hikmat dan pengertian yang benar, untuk mengetahui kehendak Tuhan dengan sempurna,
 
1:10 sehingga hidupmu layak di hadapan-Nya serta berkenan kepada-Nya dalam segala hal, dan kamu memberi buah dalam segala pekerjaan yang baik dan bertumbuh dalam pengetahuan yang benar tentang Allah,
 
1:11 dan dikuatkan dengan segala kekuatan oleh kuasa kemuliaan-Nya untuk menanggung segala sesuatu dengan tekun dan sabar,
 
1:12 dan mengucap syukur dengan sukacita kepada Bapa, yang melayakkan kamu untuk mendapat bagian dalam apa yang ditentukan untuk orang-orang kudus di dalam kerajaan terang.
 
1:13 Ia telah melepaskan kita dari kuasa kegelapan dan memindahkan kita ke dalam Kerajaan Anak-Nya yang kekasih;

1:14 di dalam Dia kita memiliki penebusan kita, yaitu pengampunan dosa.

"... Kami meminta, supaya kamu menerima hikmat dan pengertian yang benar, untuk mengetahu kehendak Allah dengan sempurna... " (Ay. 9). 

Ini adalah doa Rasul Paulus untuk jemaat di Kolose, hampir serupa dengan doa yang diucapkan kepada jemaat di Filipi (Fil. 1:9-11). (Renungan Kode PM~030). Umat kudus-Nya harus bertumbuh dalam kasih, pengetahuan dan pengertian benar supaya dapat membedakan apa yang baik dan buruk, hidup kudus dan memiliki buah-buah kebenaran yang dikerjakan oleh Kristus. 

Rasul Paulus menuliskan harapannya kepada jemaat di Kolose, supaya mereka memiliki hikmat dan pengertian yang benar untuk mengetahui kehendak Allah dangan sempurna dengan tujuan:

1. Supaya memiliki hidup layak dan berkenan di hadapan TUHAN dalam segala hal (ay. 10a) sebagai orang-orang percaya kepada Kristus (Fil. 1:2).

2. Supaya dapat memberi buah dalam segala pekerjaan yang baik (ay. 10b). (BIS: memberi buah ="Menghasilkan hal-hal yang baik").

3. Supaya Bertumbuh dalam pengetahuan yang benar tentang Allah (ay. 10c). Tanpa hikmat dan pengertian yang benar, mustahil dapat mengerti kehendak Allah dengan sempurna dengan keterbatasan pengetahuan manusia.
4. Supaya kita beroleh kekuatan dalam menanggung segala sesuatu dengan tekun dan sabar (ay. 11)

5. Supaya dapat menikmati pekerjaan-Nya bagi orang-orang kudus yang memampukan kita mengucap syukur olehnya. Kita mendapat bagian yang ditentukan Allah yang menebus kita dari dosa dan memindahkan kita kepada kerajaan terang (ay. 12-14).

Sebagai umat TUHAN yang percaya dalam nama YESUS KRISTUS, kita juga harus memiliki hikmat dan berusaha untuk mengerti dan memahami kehendak Allah dengan benar, supaya hidup kita layak di hadapan-Nya, memberi buah, memiliki pengetahuan yang benar tentang Allah, beroleh kekuatan dalam segala hal dan mengucap syukur atas perbuatan-Nya yang ajaib atas hidup kita. TUHAN memberkati.

Download Aplikasi Renungan di BlackBerry App World Gratis: http://appworld.blackberry.com/webstore/content/33617932 ("Preaching") atau http://appworld.blackberry.com/webstore/content/34773916. ("Christian Devotionals"). Via BBM: 2600cd25.

Amourously Of Christ:
KeTUT MARDIASA

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih atas kunjungan dan dukungan anda. TUHAN Yesus memberkati. Semua Artikel dan Renungan yang ada di blog ini, boleh disalin/ dicopy tanpa ijin. Berikan Komentar dengan sopan dan dukung terus untuk kemuliaan nama TUHAN Yesus Juruselamat kita. Salam Dalam Kasih Kristus.

Contact Form

Name

Email *

Message *