(CDN067) "KUNCI PENGAMPUNAN"

Pembacaan Alkitab: 2 Samuel 12:9-14

"Lalu berkatalah Daud kepada Natan: " Aku sudah berdosa kepada TUHAN. " Dan Natan berkata kepada Daud: " TUHAN telah menjauhkan dosamu itu: engkau tidak akan mati." (Ay. 13).

Beberapa hari yang sudah lewat, renungan kita selalu mengoreksi dosa dan kesalahan Daud. Namun kali ini kita melihat bagaimana pengampunan TUHAN atas semua dosa-dosa dan kesalahan Daud termasuk ketika ia menghina TUHAN dengan mengabaikan peringatan-perinagatan-Nya (Ay. 9).

Nabi Natan memberikan nasehat kepada Daud termasuk memberitahukan konsekuensi dari dosa yang telah dilakukannya (ay. 10-11). Nasehat itu telah membuka mata hati Daud dan menyadarkan bahwa ia telah melakukan sebuah kesalahan yang sangat besar (ay. 13) yang harus mendapat hukuman sesuai dengan analisanya sendiri pada waktu sebelum ia sadar (12:5-6). Tetapi dosa yang sedemikian besar itu mendapat pengampunan dari TUHAN. Apa dasarnya, mengapa TUHAN berkenan mengampuni dan membatalkan hulumannya? Kuncinya adalah:

1. Daud sangat menghargai nasehat nabi Natan yang diutus oleh TUHAN. Walaupun dia adalah seorang raja, namun ia membuka diri untuk menerima nasehat dan teguran TUHAN.

2. Daud segera menyadari dan mengakui kesalahannya di hadapan TUHAN "aku sudah berdosa kepada TUHAN.

Atas dasar inilah TUHAN menyampaikan berita pengampunan kepada Daud melalui nabi Natan "TUHAN telah menjauhkan dosamu itu: engkau tidak akan mati". (Ay. 13b). Namun selalu ada konsekuensi walaupun tidak setimpal dengan dosa yang diperbuatnya (ay. 14).

Dalam Mazmur 103:10-12, Daud mengakui kebesaran kasih TUHAN atas dirinya demikian;

(10)  Tidak dilakukan- Nya kepada kita setimpal dengan dosa kita, dan tidak dibalas- Nya kepada kita setimpal dengan kesalahan kita,

(11) tetapi setinggi langit di atas bumi, demikian besarnya kasih setia- Nya atas orang- orang yang takut akan Dia;

(12) sejauh timur dari barat, demikian dijauhkan- Nya dari pada kita pelanggaran kita.

Tidak ada dosa yang terlalu besar yang tidak dapat diampuni. Hanya diperlukan sebuah kebesaran hati untuk menerima teguran dari orang lain dan mengakui semua kesalahan kita. Ini menggambarkan kasih Kristus yang berkenan mengampuni dosa-dosa kita melalui pengorbanan-Nya di atas kayu salib dan membatalkan hukuman kita.

Tidak terlambat, jika kita mau dipulihkan hati kita hari ini oleh TUHAN. TUHAN sangat mengasihi kita, terimalah tegurannya dan akulah semua dosa kita dihadapan-Nya sebelum hukuman menimpa kita. Tidak ada dosa yang terlalu besar yang tidak dapat diampuni oleh TUHAN. "Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan." (1 Yoh. 1:9). TUHAN memberkati.

Informasi Renungan:
Pin BB: 2600cd25
WhatsApp: +6285337460111( WA Anly, No Call or SMS).
Email: solagracia2308@gmail.com

Amourously Of Christ:
KeTUT MARDIASA

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih atas kunjungan dan dukungan anda. TUHAN Yesus memberkati. Semua Artikel dan Renungan yang ada di blog ini, boleh disalin/ dicopy tanpa ijin. Berikan Komentar dengan sopan dan dukung terus untuk kemuliaan nama TUHAN Yesus Juruselamat kita. Salam Dalam Kasih Kristus.

Contact Form

Name

Email *

Message *